Contoh banner 1-->
» » » SUMANTA: Oraganisasi Pemuda Harus Bantu Rakyat Miskin

SUMANTA: Oraganisasi Pemuda Harus Bantu Rakyat Miskin

Penulis By on 02/07/2016 | No comments



TUTUYAN - Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Harris Pratama Sumanta, berharap agar organisasi pemuda dapat melaksanakan kegiatan sosial untuk membantu rakyat miskin.

Demikian kata Sumanta saat memberikan pembinaan kepada organisasi pemuda disela-sela kegiatan Forum Silaturahmi Kepemudaan yang digelar Kantor Pemuda dan Olahraga (Kanpora) Kabupaten Boltim, di Alua SKB Tutuyan, Rabu 29/6/2016.

"Saya mengajak kepada OKP agar lebih meningkatkan kegiatan sosial untuk membantu rakyat miskin," harap Sumanta.

Kegiatan tahunan Kanpora Boltim ini digelar dalam bentuk diskusi dirangkaikan dengan buka puasa bersama, yang dihadiri oleh Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) di Boltim.

Dalam kesempatan tersebut, tampil sebagai panelis antara lain Amurudin Undo, perwakilan dari Kanpora, Ketua KNPI Boltim, Harris Pratama Sumanta dan Ketua GP Ansor Boltim, Candra Modeong yang juga hadiri kapasitas Ketua Majelis Pemuda Indonesia (MPI) Boltim.

Amirudin Undo meminta kepada pimpinan OKP agar menjadikan Kanpora sebagai pusat kegiatan pemuda, dimana OKP dan Kanpora harus se-visi dalam melakukan pembinaan kepada pemuda dalam rangka menciptakan kader-kader yang berkualitas untuk menunjang pembangunan lintas sektor di Boltim.

"Kami berharap OKP dapat membantu Kanpora dalam hal pembinaan kepada pemuda, sudah saatnya OKP dan Kanpora bergandengan tangan untuk menciptakan kader-kader pemuda berkualitas sebagai pelanjut regenerasi pemerintahan di Boltim," pungkasnya.


Editor : Ukam
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya